Minggu, 22 Desember 2013

AVICII - WAKE ME UP

Feeling my way through the darkness
Guided by a beating heart
I can't tell where the journey will end
But I know where to start
They tell me I'm too young to understand
They say I'm caught up in a dream
Well life will pass me by if I don't open up my eyes
Well that's fine by me


So wake me up when it's all over
When I'm wiser and I'm older
All this time I was finding myself, and I
Didn't know I was lost


So wake me up when it's all over
When I'm wiser and I'm older
All this time I was finding myself, and I
Didn't know I was lost


I tried carrying the weight of the world
But I only have two hands
Hope I get the chance to travel the world
But I don't have any plans
Wish that I could stay forever this young
Not afraid to close my eyes
Life's a game made for everyone
And love is a prize


So wake me up when it's all over
When I'm wiser and I'm older
All this time I was finding myself, and I
Didn't know I was lost


So wake me up when it's all over
When I'm wiser and I'm older
All this time I was finding myself, and I
I didn't know I was lost

I didn't know I was lost
I didn't know I was lost
I didn't know I was lost
I didn't know

FROZEN



Frozen adalah sebuah animasi musical film produksi Walt Disney Animatin Studios yang tayang premier pada tanggal 19 November 2013 dan ditulis oleh Jennifer Lee. Film frozen menampilkan suara Kristen Bell, Indina Mezel, Jonathan Groff, Josh Gad dan Santino Fontana. 

Film ini menceritakan tentang kisah 2 orang putri yaitu Elsa (kakak) Anna (adik) yang ditinggal oleh orang tuanya karena kecelakaan perahu, Elsa memiliki kekuatan yang bisa menciptakan es dan salju sedangkan adiknya hanya seorang yang normal seperti manusia selayaknya. Konflik yang dihadirkan dalam film ini adalah kita sang kakak dilantik sebagai ratu dan karena kesalahan adiknya kekuatan yang seharusnya tidak diketahui siapa pun menjadi terbongkar dan membuat sang kakak merubah musim yang pada saat itu adalah musim panas menjadi musin dingin.


Ada kisah percintaan juga yang dihadirkan dalam frozen antara sang adik dan temen berpetualangnya. Serta penghianatan sang calan tunangan si adik. Ratu yang tidak bisa mengendalikan kekuatannya memilih pergi dan tinggal di istana es buatannya namun sang adik dan orang orang lain datamg. Anna yang jatuh ke jurang tidak tau kalau Elsa sedang dikejar dan ingin dibunuh oleh orang orang yang berkhianat kepadanya. Ending dari film Frozen ini adalah ketika Elsa dapat mengendalikan kekuatannya dan mengembalikan musim panas yang sempat menghilang. Cara mengembalikan semuanya dengan menggunakan cinta sejati dan hal itu Elsa ketahui ketika Anna yang membeku dapat kembali karena ada cinta sejati dari kakaknya yaitu Elsa. 


Seperti film Disney lainnya ending yang dihadirkan dalam film ini adalah bahagia, dimana kerajaan Arendelle mendapatkan ratunya kembali.

THE HEIRS




The Heirs merupakan serial drama korea yang tayang pada tanggal 9 Oktober 2013 di SBS. drama ini bertema kan tentang kisah kehidupan, percintaan dan persahabatan yang terjadi dalam sekumpulan anak anak SMA elit di korea. The Heirs ini dibintangi oleh beberapa pemain terkenal korea seperti Lee Min-ho (Kim Tan) Park Shin- hye (Cha Eun Sang) Kim Woo-bin ( Choi Young Do) Krystal Jung ( Le Bo-na) Kim Ji-won (Rachel) Kang Min-hyuk ( Yoon Chan Young) Choi Jin-hyuk (Kim Won) Kang Ha-neul (Lee Hyo-shin) Taman Hyung-sik (Jo Myung-soo).

The Heirs ini menceritakan tentang perjalanan kisah cinta antara Kim Tan dan Cha Eun Sang yang dimulai dari pertemuan mereka di California-Amerika Serikat. Pada saat itu Cha Eun Sang yang datang seorang diri ke Amerika untuk bertemu dan memberikan uang yang diminta untuk dikirimkan ke kakaknya tapi ternyata di Amerika Cha Eun Sang mendapatkan kenyataan pahit bahwa kakaknya tidak bersekolah dam ingin menikah disana melainkan kakaknya menjadi wanita nakal yang bekerja disebuah restaurant dipinggir pantai. Ketika Cha Eun Sang dan kakaknya sedang bertengkar, Kim Tan yang sedang berada didalam restaurant memperhatikan mereka terus dan merasa iba kepada Cha Eun Sang. Karena tidak mempunyai tempat tinggal di Amerika akhirnya untuk sementara waktu Cha Eun Sang tinggal dirumah Kim Tan dan kisah percintaan pada drama ini dimulai sejak Cha Eun Sang tinggal bersama Kim Tan di Amerika. 

Ada beberapa masalah yang dihadirkan pada drama ini, seperti: tingkah tunangan Kim Tan yaitu Rachel yang selalu menggangu dan berusaha merebut Kim Tan kembali, Choi Young Do yang juga menyukai Cha Eun Sang dan memiliki masalah pribadi dengan Kim Tan, dan tidak direstuinya hubungan Kim Tan dan Cha Eun Sang oleh ayah Kim Tan.

Di awal cerita Kim Won sangat membenci Kim Tan dikarenakan Kim Tan adalaha seorang anak simpanan dari ayahnya namun pada akhirnya Kim Won pun menunjukan sifat kasih sayang seorang kakak pada saat Kim Tan sedang terpuruk karena ditinggalkan oleh Cha Eun Sang yang disuruh pergi oleh ayah Kim Tan. 

Drama ini memiliki jumlah episede sebanyak 20 episode , The Heirs pun sama dengan drama-drama lainnya yang memiliki akhir bahagia, dan drama ini bisa dijadikan referensi untuk ditonton selanjutnya.

Sabtu, 21 Desember 2013

MICRO FINANCE

Microfinance (Ekonomi Mikro) adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari prilaku dari unit-unit ekonomi individual,seperti: rumah tangga, perusahaan, dan struktur industri. Ekonomi mikro membahas tentang alokasi dan efisiensi sumber daya pasar.

Ilmu ekonomi mikro adalah cabang dari ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku konsumen dan perusahaan serta penentuan harga-harga pasar dan kuantitas faktor input, barang, dan jasa yang diperjualbelikan. Ekonomi mikro meneliti bagaimana berbagai keputusan dan perilaku tersebut memengaruhi penawaran dan permintaan atas barang dan jasa, yang akan menentukan harga; dan bagaimana harga, pada gilirannya, menentukan penawaran dan permintaan barang dan jasa selanjutnya. Individu yang melakukan kombinasi konsumsi atau produksi secara optimal, bersama-sama individu lainnya di pasar, akan membentuk suatu keseimbangan dalam skala makro; dengan asumsi bahwa semua hal lain tetap sama.


       Terdapat 3 teori dalam ekonomi mikro antara lain:
1.      Teori harga, yaitu melihat interaksi antara penawaran dan permintaan barang jasa didalam suatu pasar, factor-faktor yang mempengaruhinya: struktur pasar, elastisitas penawaran, serta permintaan dan sebagainya.
2.      Teori produksi, yaitu menganalisa biaya produksi serta tingkat produksi optimal bagi produsen sehingga mencapai tingkat laba maksimum.
3.      Teori distribusi, yaitu membahas tingkat upah tenaga kerja, tingkat bunga yang harus dibayarkan kepada pemilik modal, serta tingkat keuntungan dari pengusaha.

Ketersediaan sumber daya finansial yang cukup pada saat yang tepat merupakan salah satu faktor penting bagi individu atau rumah tangga untuk memenuhi kebutuhan hidup. Akan tetapi kondisi ideal tersebut hampir tidak mungkin terjadi pada masyarakat miskin karena terbatasnya resource sehingga memerlukan adanya intervensi keuangan untuk menutupgap yang ada. Ada lima pola intervensi microfinanc, misalnya dalam pembiyaan yakni:

1. Income smoothing
Menutup kebutuhan keuangan karena adanya gap antara pendapatan dan pengeluaran karena faktor musim atau siklus upahan. Umumnya petani membutuhkan dana pada masa tanam untuk membeli sarana produksi dan memenuhi kebutuhan pokok rumah tangga. Hal yang sama juga terjadi pada para pekerja atau buruh yang menerima upah secara berkala.

2. Cash flow injection
Mengatasi aliran kas (terjadi kesenjangan antara aktiva lancar dan pasiva lancar) yang terutama bagi usaha mikro yang menerapkan sistem pembayaran kredit atau karena ada kebutuhan strategis misalnya untuk memenuhi kontrak bisnis yang bersifat sesaat.

3. Emergency relief
Merupakan asistensi keuangan untuk mengatasi kebutuhan mendadak karena adanya musibah keluarga, sakit dan bencana alam, kehilangan pekerjaan, biaya pendidikan dan kebutuhan jangka pendek lainnya karena umumnya masyarakat miskin tidak memiliki tabungan atau asuransi.

4. Asset building
Menyediakan dana yang bersifat jangka panjang untuk membeli aktiva tetap (peralatan rumah tangga), kendaraan, hewan ternak, properti , dan lain-lain yang memiliki nilai ekonomi tinggi atau dapat dikonversikan kembali menjadi uang.

Lembaga yang mengelola program microfinance dapat bersifat formal, semi formal dan informal. Sedangkan mekanisme intermediasi microfinance dikelompokkan menjadi dua pendekatan yakni minimalist yang mengadopsi sistem perbankan dan integratedmenggunakan kombinasi antara intermediasi keuangan dan intermediasi sosial dalam rangka pemberdayaan masyarakat. Eksistensi microfinance di lingkungan masyarakat miskin cukup mengakar yang tercermin dari banyaknya jumlah nasabah dan cakupan jaringan kerja. Data yang dihimpun dari berbagai sumber memperlihatkan bahwa jaringanmicrofinance telah mencapai 55 ribu kantor yang menyalurkan pinjaman sebanyak Rp28 triliun kepada sekitar 35 juta nasabah serta berhasil menghimpun dana sebesar Rp38 triliun yang tercatat dalam 36 juta rekening. Struktur microfinance Indonesia dapat digolongkan menjadi tiga yaitu formal, semiformal dan informal.

Kelompok formal microfinance lembaga keuangan yang diatur oleh UU Perbankan, meliputi bank umum yang memiliki unit bisnis microfinance dan BPR. Saat ini ada tiga bank umum yang secara khusus memiliki eksposur di microfinance yakni BRI-Unit dengan sistem BRI-Unit, Bank Danamon yang mengembangkan Danamon Simpan Pinjam (DSP) dan Bank Mandiri melalui Microbanking Unit. Namun demikian, ada beberapa bank yang juga melayani pasar microfinance secara tidak langsung, misalnya melalui linkage programdengan BPR atau LKM. Lembaga formal microfinance melayani masyarakat miskin yang masuk dalam kelompok III dan IV dengan menawarkan produk dan jasa perbankan seperti kredit untuk berbagai keperluan, simpanan dalam bentuk giro, deposito dan tabungan, transfer uang, sistem pembayaran dan jasa keuangan lainnya. Namun untuk BPR diberlakukan batasan operasi antara lain tidak diperkenankan melayani produk giro karena tidak termasuk dalam sistem kliring perbankan dan melakukan transaksi valuta asing. Prinsip operasional dan pola interaksi dengan nasabah yang digunakan oleh kelompok ini cenderung bersifat formal dengan menerapkan prinsip-prinsip perbankan umum sehingga daya penetrasinya hanya terbatas pada nasabah yang bankable.

Semiformal microfinance adalah lembaga keuangan yang diatur oleh pemerintah melalui PP atau Perda. Bentuk dan sistem operasional kelompok ini cukup bervariasi seperti Perum Pegadaian, Badan Kredit Desa (BKD), Koperasi Simpan Pinjam (KSP) dengan konsep koperasi, Lembaga Dana Dan Kredit Pedesaan (LDKP), Lembaga Perkreditan Desa (LPD), Badan Kredit Kecamatan (BKK) dan Baitul Maal Wa’atamwil (BMT) dan LKM yang terdaftar lainnya. Pasar utama semiformal microfinance adalah penduduk miskin dengan kategori kelompok II dan III serta sebagian kecil yang masuk dalam kelompok IV. Produk keuangan yang ditawarkan adalah kredit dan simpanan yang berbasis pada keanggotaan, namun khusus Pegadaian menawarkan pinjaman dengan sistem gadai. Sesuai dengan penggolongannya, sebagian besar platform operasional lembaga ini bersifat semiformal, artinya mengadopsi kaidah-kaidah yang ditetapkan oleh pemerintah, namun dalam membangun hubungan dengan nasabah atau anggotanya cenderung menggunakan cara-cara yang bersifat informal.

Informal microfinance berbagai macam bentuk kelembagaan dan kepemilikan dan metode yang digunakan. Hal ini dimungkinkan karena tidak ada regulasi khusus yang mengaturnya, mencakup Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM), kelompok arisan, rentenir, dan lain-lain. Keunikan dari informal microfinance adalah menyediakan fasilitas kredit (cash atau non cash) yang didasarkan pada hubungan individu, kelompok dan jalinan bisnis. Untuk lembaga microfinance yang berbentuk LSM, pemberiaan kredit juga diikuti dengan program pemberdayaan dan asistensi non keuangan lainnya.


              http://id.wikipedia.org

MANAJEMEN KEUANGAN

Manajemen keuangan adalah manajemen yang mengkaitkan pemerolehan (acquisition), pembelanjaan/pembiayaan (financing), dan manajemen aktiva dengan tujuan secara menyuluruh dari suatu perusahaan.

Manajer keuangan memainkan peran yang dinamis dalam pengembangan perusahaan modern.
Peran manajer keuangan , yaitu:


  •        Manajer keuangan bertanggung jawab terhadap 3 macam keputusan pokok manajemen keuangan : perolehan, pembiayaan, dan penglolaan aktiva secara efisien.
  •        Apabila sumber sumber ekonomi dialokasikan sevara efisien, pertumbuham ekonomi akan terdorong, sehingga meningkatkan kesejahteraan rakyat.
  •        Manajer keuangan menghadapi tantangan untuk mengelola aktiva secara efisien dalam suatu lingkungan yang berubah. Perubahan perubahan ini meliputi:

  1. Persaingan yang tinggi di antara perusahaan perusahaan, secara lokal maupun global
  2. Perkonomian dunia yang tidak menentu
  3. Perubahan teknologi yang cepat
  4. Tingkat inflasi dan tingkat bunga yang berfluktuasi

Manajemen keuangan mempunyai tiga mcam keputusan utama, yaitu:

  •       Keputusan investasi
Yang paling penting dari ketiga macam keputusankeputusan tersebut mulai dari penetuan jumlah total aktiva riil yang dibutuhkan untuk dimliki oleh perusahaan
  •          Keputusan pembelanjaan
Keputusan ini adalah keputusan bagaimana mendapatkan dana yang dibutuhkan akibat adanya keputusan investasi.
  •          Keputusan manajemen aktiva
Manajer keungan dibebani tanggung jawab operasi terhadap aktiva aktiva yang ada. Dalam tanggung jawabnya tersebut, manajer keuangan lebih memperhatikan manajemen aktiva lancer dari pada aktiva tetap.

Tujuan manajemen keuangan:

  •          Memaksimumkan laba
  •          Memaksimumkan kesejahteraan pemegang saham yaitu dengan cara memaksimumkan harga pasar saham perusahaan
  •          Memaksimumkan kesejahteraan pemegang saham tidak membebaskan perusahaan dari pertanggung jawaban sosial
sumber : Widodo, Eko. and Miswanto (1998), Manajemen Keuangan 1, Jakarta : Universitas Gunadarma